Pengumuman Lomba Inovasi Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) Tahun 2024

Bagikan

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

Dalam rangka mendorong kreativitas dan inovasi dalam pengelolaan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Subang mengadakan Lomba Inovasi PBB-P2 Tahun 2024. Lomba ini terbuka untuk seluruh Kasi Pemerintahan Kecamatan se-Kabupaten Subang, Pegawai Bapenda Kabupaten Subang, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Subang.

Lomba ini bertujuan untuk menemukan ide-ide segar yang dapat meningkatkan efektivitas pengelolaan dan optimalisasi penerimaan PBB-P2 di Kabupaten Subang. Dengan tema inovasi yang menarik, peserta diharapkan dapat menciptakan solusi-solusi baru yang aplikatif dan berdampak luas bagi daerah.

Jadwal Pelaksanaan Lomba:
Registrasi: 01 s/d 04 Oktober 2024
Technical Meeting: 07 Oktober 2024
Timeline Pengumpulan: 01 Oktober s/d 29 November 2024
Pengumuman Pemenang: 01 Desember 2024

Hadiah yang Disediakan:
– Tropi
– Piagam Penghargaan
– BenchMarking
– Uang Tunai

Kami mengundang seluruh ASN Kabupaten Subang yang memenuhi syarat untuk ikut berpartisipasi dalam lomba ini. Jangan lewatkan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan Anda dalam berinovasi dan berkontribusi untuk pengelolaan PBB-P2 yang lebih baik!

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi Whatsapp Center Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Subang di Nomor 08112356633.

Mari bersama-sama wujudkan inovasi yang berdampak positif bagi Subang!

Scroll to Top

Apa Yang Anda Cari ?

Ketik Disini